Hari ini, Senin, 11 September 2017, seorang sahabat, teman kuliah,
teman satu rumah dulu, teman masak bersama dulu, teman bercerita, teman
berbagi baik senang maupun susah, Deddy Prins Tomos Napitupulu akan
dikebumikan di Duri.
Teman yang selalu menghibur dengan gitar dan
harmonikanya itu telah pergi untuk selama-lamanya, menyusul istri
pertamanya yang telah duluan meninggalkannya menemui sang penciptanya.
Teman yang selalu tertawa dan murah senyum walaupun kisah perjalanan hidupnya
tidak seindah seperti di dongeng2, tapi setiap bertemu denganku selalu
tertawa dan tersenyum, walaupun sambil merasakan sakit di tubuhnya.
Kesabaran dan ketabahan mu jadi pelajaran buatku Ded. Kebaikanmu selama
hidupmu juga sudah tercatat di Facebook ini, begitu banyak teman-teman
kita dan orang-orang yang berduka, merasa kehilangan atas kepergian mu
ini.
Aku yakin kau ditempah dalam keluarga yang penuh kesabaran dan
ketabahan juga, kau juga telah mengajarkan kesabaran dan ketabahan itu
kepada Jojo dan adiknya, anak-anak yang pasti sangat merasa kehilangan
saat ini. Semoga Tuhan akan selalu menjaga dan melindungi keluarga dan
anak-anakmu Ded.
Aku tidak bisa ikut mengantarkanmu ke peristirahatan
terakhirmu ini Ded. Doa dan harapan yang bisa kuucapkan dan ku tuliskan
disini, sebagai pengingat bagiku, aku pernah memiliki seorang sahabat
baik yang tangguh, selalu tertawa dan tersenyum kepadaku walaupun
menahankan rasa sakit, penuh kesabaran dan ketabahan dalam menghadapi
pergumulan hidup di dunia ini.
Kenangan ini sudah tercatat dan akan
selalu diingatkan kepadaku, Selamat jalan Ded...
No comments:
Post a Comment