Sunday, September 17, 2017

Istri bertanya kepada Suami

Suatu hari, seorang istri bertanya kepada suaminya yang selalu mengatakan agar si istri selalu meminta izin kepada suaminya apabila ingin melakukan sesuatu, khususnya urusan di luar rumah.

Lalu si suami menjawab: "dalam adat dan budaya kita, sejak aku meminangmu dan engkau dan keluargamu menerimanya, maka kau bukan lagi bagian dari keluargamu, tetapi telah menjadi bagian dari diriku. Kau bukan lagi nona yang saat engkau masih gadis, tetapi telah menjadi Nyonya yang membawa namaku."




"Setelah jadi nyonya ku, maka setiap orang yang melihat mu akan melihat aku di wajahmu, setiap apa yang kau lakukan maka akan dilihat orang sebagai apa yang kulakukan. Kebaikan yang kau lakukan akan menjadi kebaikan ku juga dan keburukan yang kau lakukan akan menjadi keburukan ku juga."

"Sebab, engkau telah menjadi cermin diriku sejak kita resmi menikah. Itu sebabnya aku meminta agar kau selalu memberitahu dan meminta izin dariku sebelum melakukan sesuatu diluar rumah. Dengan begitu, aku bisa menjaga dan melindungi mu sekiranya ada sesuatu yang terjadi saat engkau berada diluar rumah kita." 

Dari jawaban si suami, kira-kira dari daerah atau suku apakah pasangan tersebut?

No comments:

Post a Comment