Monday, February 12, 2018

Sakit Gigi


Sakit gigi memang sangat sakit. Apalagi kalau sedang terasa berdenyut-denyut. Gusi atau tulang rahang terasa ngilu. Bahkan kadang sakitnya terasa sampai ke kepala. Kepala bagian atas dibagian gigi yang sedang sakit akan terasa sakit juga. Itulah yang terasa saat sedang mengalami sakit gigi.

Lebih menjengkelkan lagi waktu makan saat gigi sedang sakit-sakitnya. Coba kunyah makanan yang sudah dimasukkan ke mulut, terasa sakit. kalau yang sakit disebelah kiri, dicoba ganti ngunyah di sebelah kanan. Kalau yang kanan juga sakit,  makannya jadi seperti kakek-kakek atau nenek-nenek, menggunakan gigi depan untuk melumat.Padahal fungsi gigi depan itu untuk merobek makanan yang dimasukkan ke mulut. Pokoknya, makanan yang enak jadi terasa kurang enak juga saat sakit gigi. Kadang berusaha menahankan sakit saat mengunyah, paling bertahan hanya 2-3 kali kunyahan, setelah itu pasti minta ampung. Makan saat sakit gigi lagi kumat, terasa seakan-akan sedang menyiksa diri.

Melakukan apapun saat sakit gigi sedang kambuh, pasti terasa tidak nyaman. Perasaan jadi lebih sensitif. Mendengar suara ribut, bisa emosi. Berusaha melakukan sesuatu yang lain saat gusi atau rahang yang sakit berdenyut, perasaan jadi tidak enak. bahkan jadi timbul perasaan malas karena rasa sakit yang kadang timbul kadang hilang. Pokoknya kalau ada orang lagi sakit gigi, jangan diganggulah, bisa-bisa terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Orang yang selama ini dikenal sangat baik, bisa-bisa tiba-tiba berubah jadi monster.

Mungkin pencipta lagu dangdut 'Lebih baik sakit gigi, daripada sakit hati' belum pernah merasakan bagaimana tidak enaknya kalau sedang sakit gigi. Sakit saat gigi terasa berdenyut. Sakit saat akan mengunyah. Sakit saat mau minum. Mau melakukan apapun, kalau tiba-tiba gigi yang sakit berdenyut, akan terasa tidak enak dan nyaman. Apa iya, lebih baik sakit gigi daripada sakit hati???


No comments:

Post a Comment